Sabtu, 05 Mei 2012

7 RAHASIA KEBIASAAN DAYA INGAT KUAT PARA JENIUS


 

Orang-orang berdaya ingat kuat memiliki beberapa kebiasaan yang tidak akan mereka lewatkan tiap harinya. Melatih kebiasaan itu mungkin bisa membuat Anda menjadi salah satu dari mereka yang berdaya ingat kuat.
Melindungi dan meningkatkan kemampuan otak sangatlah mudah. Cukup melatih beberapa kebiasaan kecil dan ubah pola hidup yang tidak baik. Otak akan tetap hidup bahkan meningkat kemampuannya jika terus dilatih dan digunakan.
Sebuah survei online dilakukan oleh para peneliti Australia terhadap 29.500 orang responden yang telah diseleksi dan termasuk kategori orang-orang yang memiliki daya ingat kuat.
Para responden sebelumya menjalani beberapa tes ingatan seperti mengingat kejadian-kejadian 1, 5 atau 20 tahun yang lalu, menghafal daftar belanja, mengingat wajah orang, nama-namanya serta pekerjaannya masing-masing.
Peneliti juga menganalisis pola hidup dan pola makannya sehari-hari.
Berikut informasi menarik tentang 7 Kebiasaan Orang Berdaya Ingat Kuat
1. Tidak mengonsumsi alkohol
Mereka dengan memori yang kuat ternyata jarang mengonsumsi minuman2 beralkohol, karena ternyata alkohol dapat merusak sistem saraf dan melemahkan kemampuan otak.
2. Menonton televisi tidak lebih dari satu jam setiap harinya.
Orang-orang berdaya ingat kuat jarang melihat tontonan2 yang tidak terlalu penting, kecuali tontonan yang sifatnya mengedukasi. Mereka lebih sering membaca ketimbang menonton.
3. Sering membaca novel.
Dengan membaca novel, otak akan dilatih berpikir dan menebak-nebak apa yang akan terjadi. Alur cerita novel yang berliku-liku akan membuat otak terus berpikir tapi dalam bentuk petualangan otak yang lebih menarik dan seru.

4. Selalu menyilang-nyilangkan dan menyambung-nyambungkan data.
Kemampuan otak akan terus meningkat ketika data yang masuk ke dalamnya terhubung satu sama lain. Dengan menghubung2kan seperti itu, sebuah data akan tersimpan dan tertanam dalam otak lebih kuat lagi.

5. Tidak pernah lupa mengonsumsi ikan.
Ikan diketahui merupakan sumber protein yang berfungsi meregenerasi sel-sel mati. Sel-sel otak pun harus terus diregenerasi. Beberapa jenis ikan seperti salmon dan sarden mengandung omega 3 yang sangat baik untuk perkembangan sel-sel otak dan kemampuan mengingat seseorang.
6. Meminum teh atau kopi.
Teh dan kopi mengandung kafein yang bisa memacu kerja jantung dan otak untuk terus terjaga dan bekerja lebih baik lagi. Namun konsumsi yang berlebihan, terutama kopi bisa berakibat fatal. Minumlah dalam dosis yang sewajarnya.

7. Selalu membuat catatan dalam bentuk jurnal atau notes kecil.
Data yang masuk ke otak kita tanpa tercatat mungkin saja menempel dan mungkin juga tidak. Namun jika data tersebut dicatat, maka kita dapat melihatnya kembali ketika lupa. Mencatat juga ternyata bisa meningkatkan kemampuan otak untuk menghafal hingga 20 persen.


TES KONSENTRASI ANDA HARI INI



1. Jawab spontan , jangan kelamaan mikir
2. baca satu demi satu.
3. Konsentrasi ..
Permainan konsentrasi warna …
1. kertas HVS warnanya apa ?
2. awan warnanya apa ?
3. tissu warnanya apa ?
4. sapi minum apa ?
yang ngejawab susu konsentrasi anda terganggu,
karena sapi minum air
warna Hitam:”
1. rambut anda warna apa?
2. tulisan ini warnanya apa ??
3. aspal warnanya apa ???
4. kelelawar tidurnya kapan?
5. yang menjawab malam, artinya konsentrasinya tergganggu.
karena kelelawar tidur siang hari.
warna Hijau:”
1. warna cendol tersebut apa?
2. daun kelapa warnanya apa?
3. warna umum daun?
4. macan makan apa?
5. yang jawab rumput , itu salah,
karena macan makan daging
Ayo ngaku salah berapa ?

1 JAM NONTON TV, MEMPERSINGKAT HIDUP 22 MENIT

Siapa sangka ternyata 1 jam nonton TV bisa mempersingkat hidup 22 menit. Bagi yang hobinya menonton TV bahkan sampai diberi julukan si pecandu televisi harus lebih waspada karena menyita waktu bertahun-tahun hidupnya.
Bhkan sebuah penelitian terbaru menyatakan menonton TV rata-rata 6 (enam) jam setiap harinya dapat memperpendek kehidupan Anda lima tahun. Penelitian yang dipimpin roleh Dr. J. Lennert Veerman dari University of Queensland ini mengklaim, menonton TV merupakan suatu gaya hidup sedentari yang berdampak buruk bagi kesehatan, seperti halnya merokok dan obesitas. Selain itu, dengan terus menonton TV orang akan cenderung tidak aktif dan mengonsumsi makanan yang tidak sehat.
Temuan ini juga menunjukkan, kebiasaan berlama-lama menonton televisi sebanding dengan faktor risiko yang ditimbulkan akibat merokok. Penelitian menunjukkan bahwa satu batang rokok bisa memotong kehidupan seseorang sebesar 11 menit,  setara dengan setengah jam menonton TV. Dalam sebuah artikel British Journal of Sports Medicine, Dr J Lennert Veerman dan koleganya melihat hasil survei terhadap 11.247 warga Australia yang diambil pada tahun 1999-2000. Mereka ditanya tentang waktu yang dihabiskan menonton televisi, dan angka kematian secara nasional.
Menonton TV adalah perilaku yang menempati bagian signifikan dari waktu luang orang dewasa, maka efeknya signifikan bagi kesehatan penduduk secara keseluruhan. Bahkan data lain menunjukkan, selain obesitas, perilaku sedentari seperti keranjingan nonton TV juga terkait dengan timbulnya penyakit lainnya seperti, tingginya kadar emak jahat dalam darah, risiko penyakit jantung, serta lebih mungkin untuk mengonsumsi makanan seperti misalnya junk food.

10 TANDA TEMAN NAKSIR ANDA



Apakah belakangan ini seorang teman kerja selalu berada di dekat Anda? atau memberikan perhatian yang tidak biasa kepada Anda? 
Ada 10 tanda teman kerja yang memang naksir dengan Anda. Namun perlu berhati-hati, kantor bukan tempat disko yang bisa seenaknya berkenalan dan mengumbar rasa suka. Ada beberapa peraturan tak tertulis yang harus dijalani, biasanya berhubungan dengan kesopanan. Perlu diingat juga Anda bisa jadi bahan pembicaraan karenanya. 
1. Selalu Memandang 
Pernahkah secara tidak disengaja Anda melihatnya sedang mencuri pandang ke arah Anda? Dan ketika Anda melihatnya balik, ia langsung salah tingkah, menundukkan wajah dan tersipu malu? Ia juga sering memerhatikan saat Anda berbicara dengan orang lain. Teman kerja yang sering tertangkap basah melakukan hal ini, menunjukkan gejala positif kalau dia naksir dengan Anda. 
2. Kebetulan 
Entah kenapa Anda dan dirinya seringkali mengalami kebetulan melakukan sesuatu yang bersamaan. Entah itu mengambil minum di pantry, mengantre menggunakan mesin foto kopi atau keluar makan siang di waktu yang bersamaan. Terkadang ia tidak sengaja bersentuhan bahu atau telapak tangan dengan Anda. Ia juga tidak segan-segan melakukan sentuhan di pundak atau punggung ketika Anda melontarkan lelucon. 
3. Menghindar 
Ada tipe orang yang ketika naksir seseorang, ia malah menghindari Anda. Salah tingkah yang berlebihan justru membuat ia ‘kabur’ jika tiba-tiba Anda berada di depannya, atau berada di dalam sebuah ruangan berduaan saja. 
4. Bicara Keras 
Ia bicara seperti biasa di depan orang lain, namun di depan Anda seketika suaranya lebih kencang. Hal ini dikarenakan ia ingin terlihat dominan di depan Anda. Kebanyakan justru pria tidak sadar saat melakukan hal ini karena rasa grogi terhadap Anda. 
5. Menemani & Menolong 
Ia selalu bersukarela menolong atau melakukan apa saja untuk Anda dalam berbagai kesempatan. Ia pun tak segan-segan menawarkan bantuan untuk menyelesaikan pekerjaan kantor Anda. Sebisa mungkin ia ingin selalu cepat berkomunikasi, mulai dari meminta nomor ponsel, pin bb, alamat YM dan e-mail Anda pasti ingin dimilikinya. 
6. Istirahat 
Jam istirahat untuk makan siang selalu diinfokannya kepada Anda. Mengajaknya keluar makan siang bersama teman-temannya atau sebaliknya menjadi sebuah rutinitas yang dilakukannya kepada Anda. Ia pun terlihat kecewa jika Anda selalu menolak dan memilih untuk pergi istirahat bersama teman kerja lainnya. 
7. Penasaran dengan Status Anda 
Teman kerja Anda sering menyampaikan kepada bahwa seorang pria sering menanyakan kabar Anda, atau apa status percintaan Anda. Ia juga tak ragu bertanya tentang apa yang Anda lakukan setelah jam kerja berakhir. Tak lama kemudian ia tak ragu menghampiri Anda dan menanyakan pertanyaan-pertanyaan secara langsung. 
8. Mencari Perhatian 
Masih ingatkah Anda masa remaja dulu, ketika seorang anak ingin diperhatikan, maka ia cenderung membuat onar atau kebandelan. Taktik ini terulang kembali ketika seseorang beranjak dewasa namun dalam konteks yang berbeda. Mungkin saja ia terkesan ‘rese’ dan mengganggu, padahal niatnya hanya ingin Anda beraksi terhadap dirinya. 
9. Berakting Sibuk 
Jika wanita memainkan kukunya saat ia diperhatikan, maka pria akan berakting sibuk saat mengetahui wanita yang disukainya sedang memerhatikannya. Ia akan berpura-pura berbicara dengan rekan kerjanya, padahal ia hanya berusaha tidak tampil grogi dan ingin Anda melihatnya penuh percaya diri. 
10. Ekspresi Wajah 
Saat ia mengobrol dengan Anda, meskipun tidak ada yang lucu atau menggembirakan, wajahnya selalu tersenyum senang. Matanya pun berbinar-binar memandangi Anda. Hal ini tidak diragukan lagi, ia naksir Anda. 
Perlu diingat, jika Anda memang berniat untuk memulai hubungan yang lebih dekat. Pertimbangkanlah banyak hal, seperti apakah dia atasan atau bawahan Anda. Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti menjadi bahan obrolan orang banyak di lingkungan kantor.

5 TIPS UNTUK MENGHADAPI KEGAGALAN

“Saya belum gagal, Saya baru saja menemukan 10.000 cara yang tidak akan bekerja..”- Thomas Edison

Bayangkan jika Thomas Edison telah menyerah pada kegagalan … kita masih akan tinggal dalam kegelapan. Jika Henry Ford telah menyerah kita masih akan naik kuda … jika Michael Jordan telah menggantung sepatunya … Nike akan menjadi sekadar merek olahraga.

Jika Anda melihat kembali semua inovator, olahragawan, jenius & ikon yang paling inspiratif sepanjang sejarah, mereka semua berbagi benang merah – mereka tidak percaya dengan kegagalan.

“Sukses adalah kemampuan untuk melangkah dari kegagalan ke kegagalan tanpa kehilangan antusiasme Anda.” Winston Churchill

“Kegagalan hanyalah kesempatan untuk memulai lagi, hanya kali ini lebih bijak.” Henry Ford

“Aku kehilangan lebih dari 9000 tembakan dalam karir saya, saya telah kehilangan hampir 300 permainan.. Dua puluh enam kali aku telah dipercaya untuk mengambil tembakan untuk memenangkan permainan dan tidak terjawab. Saya sudah gagal berulang-ulang dalam hidup saya. Itu sebabnya saya berhasil.”
 Michael Jordan

Orang-orang sukses memahami bahwa kegagalan adalah prasyarat untuk sukses dan semakin cepat Anda menyadarinya,semakin cepat Anda akan mencapai kesuksesan dan kebahagiaan pribadi. Setiap kegagalan yang Anda buat adalah satu langkah lebih dekat untuk sukses – selama Anda belajar dari kesalahan Anda tentu saja! Definisi kegilaan adalah ‘untuk melakukan hal yang sama berulang-ulang dan mengharapkan perubahan. Jadi, tidak cukup baik untuk hanya tetap gagal di hal yang sama – tujuan dari kegagalan adalah menjadi lebih bijaksana melalui pengalaman dan hanya dengan mempelajari apa yang tidak berjalan, kita bisa pelajari apa yang berjalan.

Strategi Hidup Simpel: 5 Tips untuk Menghadapi Kegagalan:
1. Membingkai ulang situasi Anda – akan selalu ada situasi yang lebih buruk yang bisa Anda pikirkan dan ini akan membuat Anda segera merasa lebih baik
2. Analisa mengapa Anda gagal dan bagaimana Anda dapat mengambil pelajaran ke depan untuk membawa Anda selangkah lebih dekat dengan tujuan Anda (jangan fokus pada ‘gagal’ – fokus pada apa yang akan Anda ubah)
3. Selalu meminta umpan balik – dan jangan menganggapnya sebagai kritik – tetapi informasi berharga untuk membantu Anda sukses dan bergerak maju
4. Jangan membuat kesalahan dengan menilai diri negatif berdasarkan tindakan Anda. Hanya karena Anda telah mengambil tindakan yang telah gagal – tidak berarti Anda gagal. Anda bukan pekerjaan Anda. Ini hanyalah satu aspek dari siapa Anda.
5. Sukses dinilai tidak pada seberapa cepat Anda berhasil tapi seberapa cepat Anda pulih, maka bangunlah dan terus berjalan. Seperti yang dikatakan Confucious:

“Kemenangan terbesar kita bukanlah tidak pernah gagal, tetapi bangkit setiap kali kita gagal.”

Jadi tirulah leluhur besar anda dan belajar mencintai kegagalan!

6 TOPIK OBROLAN YANG PALING DISUKAI PRIA

Jangan kira hanya wanita yang suka berkumpul dan menggosipkan banyak hal. Pria pun suka kegiatan ini. Mereka juga makhluk yang senang mengobrol seperti halnya wanita. Saat berkumpul dengan sesamanya, ada saja hal-hal yang mereka bicarakan.
Topik pembicaraan apa saja yang paling disukai para pria? Ini enam hal paling umum dan menarik bagi pria untuk diobrolkan, seperti dikutip dari All Women Stalk.
Mobil
Anda tentunya sering melihat anak laki-laki yang asyik memainkan mobil-mobilannya. Ternyata setelah dewasa, mereka masih saja menyukai segala sesuatu berbau otomotif. Pria hobi membicarakan tentang kendaraan bermotor bersama teman-temannya. Biasanya mereka senang membandingkan, mobil siapa yang terbaru, modifikasi mobil siapa yang paling keren atau seberapa tinggi kecepatan mobil yang mereka miliki.
Olahraga
Rasanya hampir semua pria menyukai olahraga. Baik itu hanya menonton atau ikut dalam klub olahraga tertentu. Bahkan pria yang tampaknya tidak aktif secara fisik, saat disuguhi tontontan pertandingan sepak bola di TV pun ikut larut dalam euforia. Pria sangat senang menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk membicarakan tim favorit mereka, pemain-pemain yang menurut mereka hebat dan memprediksikan siapa yang jadi juara dalam pertandingan.
Wanita
Jangan dikira hanya wanita yang suka membicarakan pria. Ternyata, pria pun ‘hobi’ menjadikan wanita sebagai topik obrolan terutama saat mereka berkumpul. Apa saja yang biasanya mereka bicarakan? Bentuk tubuh dan sifat wanita, menjadi obrolan favorit sesama pria.
Masa Sekolah
Saat berkumpul dengan teman semasa kecil atau remaja, tidak ada hal paling menarik yang mereka bicarakan selain momen-momen menarik di masa sekolah. Mungkin Anda pernah mendengar, sekelompok pria asyik membahas siapa guru paling galak, pesta perpisahan, mantan kekasih saat di sekolah atau kenakalan-kenakalan yang pernah mereka lakukan.
Politik
Meskipun suka membicarakan wanita dan otomotif, pria juga suka mendiskusikan hal-hal yang serius, terutama politik. Mereka biasanya sangat bersemangat ketika mengritik kinerja penguasa negara yang kurang baik, kebijakan-kebijakan atau partai-partai pemilu. Bahkan, obrolan bisa menjadi perdebatan panas di antara mereka.

20 “EFEK MEMATIKAN” BLACKBERR



1. Rela disuruh antri, semakin panjang semakin tenang, gak menunjukkan gejala kekesalan sama sekali.
2. Yang tadinya ngedumel saat macet, sekarang tenaaaaang.
3. Berharap kena lampu merah berulang-ulang. Kalo lampu berubah jadi ijo malah kesel. Tetep nekad jawabin email/chatting.
4. Sering diklaksonin orang lain, sampe disaranin pasang stiker di belakang mobil “harap sabar, BlackBerry user”.
5. Waktu BAB jadi tambah lama. Padahal isinya udah kosong tapi tetep aja nongkrong.
6. Tidur miring nungguin pasangan sambil BB di tangan. Kejar target ngabisin baca email.
7. Suka senyum-senyum sendiri.
8. Gak konsen kerja.
9. Bangun pagi yang pertama dicari BB dulu bukan yang lain.
10. Waktu diajak ngobrol orang tetep maksa jawab email/chatting. Cuek. Padahal yang ngajak ngobrol itu kadang bossnya sendiri.
11. Lebih senang disupirin daripada nyetir sendiri. Rela naik busway biar gak usah nyetir.
12. Jadi jarang marah tapi jadi sering dimarahin orang karena diajak ngobrol gak nyambung.
13. Kalo di tempat umum suka panik nyari stop kontak. Batere sekarat.
14. Kalo anaknya rewel langsung nunjukkin BB nya buat menghibur.
15. Sering lupa mencet tombol lift. Harusnya naik malah turun. Belum lagi kebablasan lantainya.
16. Kalo ngantri di bank pake nomor antrian, pas dipanggil di speaker gak denger. Pas kepala liat monitor kaget. Waks! Harus ambil antrian ulang. Tapi tetep tenaaaaang.
17. Langganan koran dan majalah masih tertumpuk rapi tak terbaca.
18. Sering kejedug karena kalo jalan mata tertuju ke layar BB.
19. Bikin tangan ga pernah kosong. Walaupun ga chatting, tetep aja BB di tangan!
Gak bisa taruh di kantong, tas.. uda settingannya gitu. BB kejait di tangan.
20.Bikin kantong lebih cepat copot karena download template berbayar.

YANG PALING DI TAKUTI WANITA

Sama seperti pria, wanita juga memiliki ketakutan dalam hidupnya mulai dari takut menjadi tua serta ‘phobia’ akan suatu penyakit yang kelak akan dideritanya.
Namun sebuah penelitian mengungkapkan bahwa seharusnya, sebuah ketakutan itu tidaklah selalu dihindari melainkan dihadapi agar Anda bisa menikmati arti kehidupan yang sesungguhnya.
Penasaran, seperti apa ketakutan terbesar yang dialami wanita? Simak ulasan berikut seperti dilansir Cosmopolitan.
Menjadi tua
Umur setiap manusia pasti akan berubah, begitu juga wanita di dunia. Menjadi tua memang tak mungkin dihindari, dan kecantikan fisik pun tidak akan bertahan lama. Tapi, aura yang terpancar dari kepribadian diri serta kebahagiaan itulah yang abadi.
Jadi, mulai sekarang, biasakan lah bersyukur dengan apa yang Anda miliki dan jangan selalu memusingkan apa yang tidak Anda miliki. Sebab pola pikir seperti itulah yang mampu menjauhkan Anda dari kata tua dan akan selalu membuat Anda terlihat makin cantik dan menarik.
Pasangan berselingkuh
Keadaan saat pasangan diduga berselingkuh adalah sesuatu hal yang menyakitkan. Namun selama belum ada bukti yang kuat, kecemasan itu akan mengotori pikiran Anda dan membuat keadaan menjadi tambah runyam.
Pasalnya, hal ini akan membuat pria pasangan Anda berpaling karena kecurigaan yang tidak beralasan. Nah, jika ketakutak itu datang, segera alihkan perhatian dengan mengingat betapa banyaknya pria yang telah Anda buat terpesona . Hal ini akan membuat hidup Anda lebih percaya diri.
‘Serangan’ penyakit
Wanita memang teerlalu rentan akan serangan penyakit. Kanker, alzheimer, serangan jantung dan osteoporosis adalam beragam penyakit yang sangat menakutkan kaum Hawa.
Inilah pentingnya pemeriksaan dini agar Anda terhindar dari penyakit yang mematikan seperti kanker serviks dan payudara.
Menurut Survei yang dilakukan Woman Health, hanya 40% wanita yang memiliki kesadaran untuk rutin memeriksakan kesehatan mereka.
Padahal, hal ini bisa benar-benar menyelamatkan hidup kaum wanita. Rutin melakukan pemeriksaan berarti Anda bisa mngontrol kadar kolestrol, gula darah, dan tekanan darah yang menjadi pangkal timbulnya sebuah penyakit kronis.
Turunnya rasa percaya diri
Dikelilingi wanita cantik, dan Anda langsung merasa menjadi orang paling ‘jelek’ di dunia merupakan suatu hal yang paling ditakuti wanita. Pasalnya, keadaan ini menggambarkan kalo tingkat rasa percaya diri Anda kian pudar.
Kalo rasa percaya diri pudar, alih-alih rasa iri yang muncul. Nah, disarankan Anda segera melakukan instrospeksi diri dan ambil sebuah pelajaran penting dari mereka dan mencoba menikmati menjadi diri sendiri.
Jangan bersaing dengan berusaha untuk menjadi orang lain, tapi bersainglah dengan cara mencintai diri sendiri apa adanya. Maka, Anda tidak akan lagi memusingkan tentang ketakutan ini dan Anda akan terlihat lebih menarik.
From ‘hottie to mommy’
Memiliki anak setelah menikah memang menjadi idaman semua pasangan. Namun, memiliki anak melalui proses kelahiran menjadi ketakutan tersendiri bagi seorang wanita.
Ketakutan yang satu ini sama sekali tak mudah untuk dihadapi. Nah, untuk menimalisir perasaan itu, jangan pernah memutuskan untuk memiliki anak di saat Anda belum merawsa siap. Karena, dengan memiliki anak, Anda dituntut untuk memuliki kesigapan diri yang sangat matang.
Jangan berusaha untuk menjadi paling sempurna. Namun, lakukanlah yang terbaik saat menjalaninya. Dan, jangan lupakan sesi me time , karena saat Anda bisa mempertahankan kebahagian diri, hal-hal berat pun akan menjdi lebih ringan untuk dijalani.

10 Hal yang Harus Anda Lakukan Untuk Menjadi Pria Gentle Sumber : http://surgaberita.blogspot.com/2012/02/10-hal-yang-harus-anda-lakukan-untuk.html#ixzz1u369MD7U

Jika Anda seorang gentlemen, maka Anda tentunya akan bekerja keras demi membuat pasangan Anda merasa terlindungi dan aman di sisi Anda. Dari berbagai cara yang ada, ternyata ada 10 tanda yang paling menunjukkan bahwa Anda adalah seorang gentlemen sempurna.

Berjalanlah di sisi luar kaki lima
Memang kelihatan remeh, tapi dengan berada di sisi luar, dan dia berada di sisi dalam (lebih jauh dari lalu lintas), ia akan berada di posisi yang aman, jika ada mobil yang melaju kencang dan melintasi kubangan air, maka Anda sebagai seorang gentlemen akan melindungi dia dan membuat bajunya utuh dan tidak rusak oleh cipratan air tadi. Lagipula, dengan cara ini, anda melindungi dia dari bahaya lalu lintas yang ada. Perempuan akan lebih merasa terlindungi oleh tindakan Anda yang kesatria ini.

Biarkan dia duduk lebih dulu
Dulu, seorang pria akan diharapkan menarik kursi terlebih dulu buat pasangan, sekarang tindakan ini dianggap terlalu formal. Tapi tidak pernah ada salahnya, anda membiarkan dia duduk terlebih dahulu. Berdiri sedikit lebih lama akan membuat dia merasa lebih dihormati, walaupun mungkin dia tidak menyadarinya. Jangan terlalu jelas menunjukkan hal ini, karena seringkali dia akan merasa jengah. Jika tindakan ini berhasil, maka Anda akan menunjukkan bahwa Anda ingin dia merasa nyaman terlebih dahulu.

Perhatikan bahasa Anda
Satu titik penting yang seringkali terlewat oleh Anda, adalah bahasa yang terkadang terlalu kasar. Seorang pria seharusnya bangga dengan mampu menunjukkan ekspresi tanpa menggunakan bahasa kasar. Tidak hanya hal ini akan menunjukkan kecerdasan anda, tapi juga menunjukkan standar yang tinggi atas diri Anda sendiri dan terhadap orang di sekitar Anda. O ya, pintar bukan berarti menggunakan kata-kata rumit yang Anda sendiri tidak yakin benar artinya ya! Yang penting jangan kasar!

Bawakan payung
Tindakan gentlemen lain adalah dengan membawakan payung, memastikan si dia tetap kering, hal ini adalah cara terbaik untuk menunjukkan sikap terpuji. Seorang gentlemen akan selalu siap untuk berbagai cuaca, dan salah satunya adalah payung. Jika tidak ada, dan pas hujan tunjukkan bahwa Anda lebih mementingkan dia dengan membawa payung dan melindunginya dari hujan. Tidak ada salahnya jika Anda basah, karena tindakan ini menunjukkan bahwa Anda ingin melindunginya.

Antar sampai ke rumah
Ini adalah tindakan yang sangat penting bagi seorang gentlemen. Walaupun tidak sejalan, tapi memastikan bahwa dia sampai di rumah dengan selamat adalah prioritas utama Anda. Dia akan merasa Aman jika dia tahu bahwa Anda menemaninya sampai di depan pintu. Hal ini akan mengangkat nilai Anda di matanya. Plus: jika dia berhenti dan tidak segera masuk, kemungkinan besar artinya dia ingin Anda memberi ciuman, jika tidak, jangan paksakan ya!

Berikan jaket anda
Terkadang pada saat kencan, pakaian yang dikenakan si dia tidak cukup tebal untuk menghalau gigitan dingin udara malam atau hembusan AC. Jika anda merasa bahwa malam ini cukup dingin, segera tawarkan jaket yang anda kenakan. Dia mungkin menolak, tapi jika dia mulai tampak merasa kedinginan, jangan ragu untuk menawarkan lagi. Anda kedinginan? Tahan! itu kewajiban Anda, dia kan prioritas utama Anda bukan?

Tawarkan tempat duduk Anda
Seorang gentlemen tidak akan pernah lupa berdiri dan memberikan tempat duduknya di kendaraan umum bagi orang tua atau bagi wanita hamil. Apalagi kepada teman kencan anda, jangan pernah lupa memberikan tempat duduk anda di busway atau kendaraan umum lain. Hal ini menunjukkan bahwa Anda lebih mempedulikan keberadaan dia. Berdirilah sebelum menawarkan tempat duduk anda, hal ini menunjukkan ketulusan ekstra kepadanya.

Matikan HP pada saat kencan
Terkadang Anda sok sibuk sekali, sampai pada saat kencan, Anda lebih sering ditelepon daripada memperhatikan kondisi si dia. Hal ini sangat kasar, baik pada saat kencan ataupun janji yang lain. Buat si dia merasa bahwa dia adalah orang yang paling penting di dunia saat kencan. Ingat bahwa pada saat anda menelepon, Anda membuat dia merasa tidak nyaman dengan duduk tenang dan diam saja. Jika Anda telepon, pastikan anda menjawab SETELAH kencan Anda usai.

Perkenalkan dia
Jika Anda bertemu dengan seseorang yang Anda kenal, penting atau tidak penting, dia harus Anda perkenalkan kepada rekan Anda tadi. Hal ini akan membuat dia tidak terasa sendirian dan terisolasi. Pastikan bahwa pasangan anda selalu merasa nyaman di sebelah Anda pada saat kencan, dan salah satunya dengan memperkenalkan dia. Hal ini akan membuat dia merasa sangat penting bagi Anda!

Bukakan pintu
90% perempuan merasa bahwa tindakan ini adalah tindakan utama seorang Gentlemen. Tindakan sederhana ini akan membuat wanita merasa dihargai. sebaiknya memang anda selalu membuka pintu dan menahan pintu sampai orang di belakang Anda melewatinya. Tindakan ini menunjukkan rasa hormat kepada orang lain.

Nah...jika Anda sudah mengerti, tidak ada salahnya Anda membuat semua tindakan ini sebagai bagian dari rasa hormat Anda kepada orang lain, jadi usahakan Anda menjadikan semua tindakan di atas sebagai kebiasaan kepada semua orang!
Selamat menjadi Gentlemen!

sumber: http://hermawayne.blogspot.com/2010/05/hal-hal-yang-wajib-dilakukan-untuk.html


Sumber : http://surgaberita.blogspot.com/2012/02/10-hal-yang-harus-anda-lakukan-untuk.html#ixzz1u36Rresz

7 TIPS BIAR TWEET DI DIRETWEET

Kicauan yang lalu lalang di Twitter sudah sedemikian banyak. Lantas, bagaimana agar tweet Anda dilirik orang untuk kemudian diretweet dan diberi tanggapan? Ini 7 tips singkatnya yang dikumpulkan dari berbagai sumber:
1. Space
Usahakan jangan terlalu panjang membuat tweet hingga memaksimalkan jumlah karakter yang disediakan. Namun sisakan ruang sekitar 18-20 karakter untuk follower Anda memberi respons.
Ingat, time is money, banyak tweeps yang enggan membuang waktu untuk menghilangkan atau memperpendek tweet yang Anda buat cuma untuk memberi respons. Jadi permudahlah tugas mereka dengan tweet yang efisien.
2. Konten
Lontarkan kicauan yang berbobot, jangan cuma sekadar spam. Topik yang diangkat bisa terkait kutipan yang menyegarkan, humor, pertanyaan, ide-ide brilian, update berita, teknologi terbaru, fenomena media sosial, atau berikan link ke konten yang menarik.
3. Konsistensi
Konsisten menjadi salah satu tantangan tweeps. Kadang sering menyebar kicauan-kicauan menarik, terkadang pula hilang dari peredaran.
4. Etika
‘Tweetmu harimaumu’. Jangan asal melontar kicauan, terlebih yang menyinggung suatu pihak secara frontal. Tunjukkan etikamu di jagad media sosial, hal ini sejatinya sangat penting untuk menjaga hubungan baik kepada komunitas Twitter lainnya.
Etika di sini juga tidak hanya harus berlaku sopan. Namun juga terkait masalah meminta secara paksa seluruh follower untuk meretweet kicauan Anda. Sekalipun memang dibutuhkan, mintalah kepada segelintir orang saja.
5. Unik
Pengguna Twitter pastinya banyak yang berkicau. Lantas, seperti apa yang akan dilirik. Pastinya adalah yang unik! Keunikan di sini bisa berarti konten yang disajikan atau gaya bahasa yang digunakan.
6. Kedekatan
Memiliki kedekatan dengan seorang buzzer atau mereka yang begitu populer di Twitter juga memiliki keuntungan tersendiri. Singkat kata, ia bisa ‘dimintai bantuan’ untuk numpang tenar.
7. Timbal Balik 
Jangan cuma mau diretweet, Anda tentu juga harus melakukan hal serupa kepada yang Anda follow. Retweet lah kicauan yang juga berbobot, dan akan lebih bagus juga disertai dengan tanggapan. Namun ingat, jangan juga jadi spammer dengan meretweet kelewat batas.
sumber : Detikinet.com

8 CIRI PRIA BERMASA DEPAN YANG CERAH

Apa yang Anda lihat ketika memilih pasangan? Pria yang berasal dari keluarga kaya dan terpandang? Jika tujuan hubungan Anda hanya saat ini, mungkin itu cukup. Namun, bila yang Anda cari adalah hubungan yang serius hingga ke pernikahan, ada kriteria lain yang sebaiknya Anda lihat, yaitu potensi kesuksesan dia.
1. Punya tujuan hidup
Ketika Anda bertanya apa tujuan hidupnya, ia akan menjelaskan secara rinci kepada Anda rencana jangka pendek dan menengahnya, apa yang ingin ia lakukan setahun mendatang, lima tahun, dan seterusnya.
Bahkan, ia menyiapkan rencana cadangan untuk mengantisipasi kegagalan. Tidak hanya menjawab, ‘Kita lihat saja nanti, jalani saja hidup ini seperti air mengalir.’
2. Mandiri
Ia tidak bergantung pada orang lain dan mengandalkan kemampuan sendiri dalam hal apa pun. Misalnya, sejak awal mula bekerja, ia menanggung sendiri biaya hidupnya tanpa bantuan orangtuanya. Pria seperti ini menunjukkan bahwa ia bertanggung jawab atas hidupnya dan hidup orang yang ia sayangi. Si dia juga tak pernah mengeluh mengenai pekerjaannya. Karena ia sadar, untuk mencapai kesuksesan, tentu dibutuhkan usaha dan kerja keras.
3. Hobi menolong
Anda tentu pernah mendengar ungkapan semakin banyak memberi, akan semakin banyak menerima. Percaya atau tidak, ungkapan ini memang ada benarnya. Jadi, bila pasangan termasuk pria yang ringan tangan membantu orang lain, Anda perlu berbangga hati mendukungnya. Sebab, ini akan menjadi bekal atau tabungan untuk menuju kesuksesannya di masa depan. Siapa tahu seseorang yang ia bantu saat ini berperan penting dalam kariernya di kemudian hari.
4. Bersahabat dan berwawasan
Sikapnya yang bersahabat ditambah dengan wawasan luasnya biasanya akan mudah mengambil hati banyak orang, termasuk saat melobi orang-orang penting yang berkaitan dengan kariernya. Pengetahuannya tentang berbagai hal termasuk berita-berita terkini akan membuat orang lain merasa nyaman berdiskusi dengannya. Semakin banyak orang tertarik padanya, semakin luas juga networking-nya. Kalau sudah begini, Anda tak perlu khawatir dengan kualitas diri yang dimiliki si dia, kesuksesan pun akan segera menghampiri.
5. ‘Family man’
Pria yang bertanggung jawab dan menyayangi keluarganya biasanya adalah pria yang juga memerhatikan perkembangan kariernya. Ia akan selalu termotivasi meningkatkan karier lebih baik lagi untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Selain itu, pria tipe ini cenderung setia pada pasangannya sehingga ia bisa menyeimbangkan waktu dan pikirannya untuk Anda dan pekerjaannya.
6. Memiliki investasi
Saat ini gaji si dia tak bisa dibilang besar? Tak perlu khawatir selama ia bisa mengatur pendapatannya dan tak selalu kehabisan uang di tengah bulan. Apalagi bila ia termasuk orang yang jeli melihat peluang bisnis. Tak perlu terlalu besar, berangkat dari bisnis kecil-kecilan pun bisa mengantarkannya menjadi pengusaha sukses. Dukung sepenuhnya ketika dia memiliki keinginan untuk mencicil rumah atau berinvestasi dalam bentuk lain, seperti saham atau reksa dana. Karena ini menunjukkan si dia sangat memikirkan masa depan.
7. Realistis dan lurus
Meskipun si dia bersemangat meraih mimpinya, tetap amati bagaimana usahanya meraih impian, jangan sampai si dia menghalalkan berbagai cara yang justru bisa menghancurkan masa depannya. Ingatkan untuk tetap realistis dengan kemampuan yang dimilikinya. Bila si dia ahli dalam bidang teknologi informatika, ia tak perlu memaksakan diri untuk menjadi seorang public relations karena tertarik melihat temannya yang sukses di bidang tersebut. Masing-masing orang kan memiliki kelebihan yang berbeda-beda.
8. Optimistis dan positif
Ia sangat tahu apa yang menjadi kelebihan dan kekurangannya sehingga ia selalu percaya diri saat berinteraksi dengan orang lain ataupun ketika diberikan tanggung jawab baru. Ia hampir tak pernah berkata ‘tidak bisa’ atau ‘malas deh melakukannya’. Ia selalu berpikir positif dan optimistis bahwa setiap tantangan yang datang pasti ada solusinya. Selain itu, ia juga terbiasa fokus dalam melakukan sesuatu sehingga tak cepat menyerah saat mengalami kegagalan